Udang goreng ini gampang membuatnya. Saus kecap yang manis gurih membuat rasa udang jadi makin enak saja. Apalagi kalau disantap selagi masih hangat!
Bahan:
300 g udang pancet segar
500 ml minyak sayur
2 sdm minyak sayur
2 butir bawang merah
2 siung bawang putih
½ sdt ketumbar bubuk
20 g Bumbu Putih
1 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
1 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
15 g gula merah
50 ml kecap manis
1 buah cabai merah kering
1 buah jeruk limau
Cara Membuat:
- Gunting sungut dan kaki udang, belah punggungnya, bersihkan kotorannya.
- Tusuk badan udang dengan tusuk satai agar udang jadi lurus.
- Bumbui udang dengan air jeruk nipis, garam, dan sedikit merica bubuk.
- Gorengudang sampai berubah warna. Tiriskan.
- Sajikan udang dengan Saus Kecap.
- Saus Kecap:
- Tumis bawang merah dan putih dengan sedikit minyak sampai harum.
- Masukkan serai, lengkuas, daun jeruk, dan daun salam. Aduk rata.
- Tambahkan ketumbar, cabai kering halus, gula merah, dan kecap.
- Tambahkan sedikit air dan masak hingga mendidih.
- Angkat, bubuhi air jeruk limau.
Untuk 4 orang
( dev / Odi )
http://food.detik.com/
InterContinental Jakarta MidPlaza – detikFood